Rabu, 26 Oktober 2011

Satu Mimpiku

Menjadi seorang mahasiswi adalah impian terbesar dalam hidup saya, mengapa? karena saya ingin sukses seperti orang-orang diluar sana dan merasakan bagaimana enaknya menjadi seorang mahasiswi. Ternyata menjadi seorang mahasiswi tidak semudah yang saya bayangkan, dari mulai sistem belajar mengajarnya, pengajarnya bahkan sampai teman-teman yang saya jumpai pun tidak sama seperti di masa SMK dahulu.

Alhasil, pertama saya masuk kuliah saya hanya bisa terdiam, mencoba mencari jalan keluar menghadapi hal yang baru dan asing dalam hidup saya.

Saya selalu bersyukur kepada Allah SWT. karena-Nya lah saya bisa seperti sekarang ini, menjadi seorang mahasiswi seperti apa yang inginkan ayah saya. yaa.. makluum saja saya adalah orang pertama dalam  keluarga yang bisa merasakan bangku kuliah. Ayah, Ibu, Kakak, tidak pernah merasakannya. sayalah orang yang beruntung dan saya harus memanfaatkan keberuntungan ini.

Selain belajar dan menuntut ilmu untuk mengharap ridho-Nya, saya pun ingin mewujudkan keinginan ayah, melihat anak-anaknya menjadi orang sukses dan berguna. Apakah saya bisa??? yaa pertanyaan itu selalu saja muncul dalam fikiran saya, apakah saya bisa mewujudkannya? apakah saya mampu menjadi orang yang seperti ayah inginkan? entahlaah.. Tapi saya yakin dan harus tetap yakinkan diri ini, saya mampu melakukannya dan saya harus bisa ewujudkannya.


Doa ayah, ibu dan kakak tercinta selalu menyertai langkah kaki saya, saya yakin dimana pun saya berada mereka semua yang menyangi pasti akan selalu mendoakan.